Subscribe me now

More Article »

Senin, 19 Desember 2011

Home » » UKMF PSBH Unila Gelar MCC Internal

UKMF PSBH Unila Gelar MCC Internal

Bandarlampung - Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas (UKMF) Pusat Studi Bantuan Hukum (PSBH) Fakultas Hukum Universitas Lampung (FH Unila) menggelar Moot Court Competition (MCC) internal pada Minggu (18/12). Kegiatan ini berlangsung di Gedung D FH Unila.
 
Kegiatan yang mengambil tema “Ubi Societas Ibi Ius” ini bertujuan untuk melatih kemampuan angkatan muda UKMF PSBH dalam beracara di peradilan. “Setidak-tidaknya para peserta mengerti tentang peradilan,” kata Beni Prawira yang merupakan ketua pelaksana MCC internal, speerti dikutip dari laman Unila, Senin (19/12). 

Mahasiswa Fakultas Hukum angkatan 2011 ini juga mengharapkan, ilmu yang didapat dari PSBH bisa diaplikasikan, sehingga ketika lulus menjadi sarjana yang siap pakai, bukan sarjana yang siap latih.
 
Beni juga mengatakan, dalam melaksanakan kegiatan ini terdapat beberapa kendala. Salah satunya adalah fasilitas ruangan yang kurang memadai untuk dilaksanakannya MCC. “Tapi berkat kerja keras semua panitia semuanya jadi aman terkendali,” kata Beni yang ditemui di Gedung D1 FH.
 
Ada tiga tim yang bertanding dalam peradilan semu ini. Masing-masing  peserta MCC internal ini terdiri dari 16 orang yang merupakan angota PSBH angkatan 2010 dan 2011 serta 3 orang pembimbing dari angkatan 2009 dan 2008. Setiap tim di berikan waktu satu minggu untuk latihan dan mempersiapkan apa yang dibutuhkan dalam persidangan. Semua kerja keras itu dilakukan untuk memperebutkan tropi bagi juara 1, 2 dan 3.
 
Selain penilaian tim terbaik, juga ada penilaian bagi peserta terbaik yang terdiri atas beberapa kategori, diantaranya hakim terbaik, penuntut umum terbaik, penasihat hukum terbaik, panitera terbaik, terdakwa terbaik, saksi terbaik, juru sumpah terbaik dan sipir terbaik.
 
Acara yang dimulai pukul 10.00 hingga 15.00 WIB ini juga diisi dengan acara nonton bareng video-video dan foto-foto kegiatan UKMF PSBH di tingkat nasional. Beni berharap, dengan diadakannya semua kegiatan ini, angkatan muda UKMF PSBH bisa lebih semangat untuk terus belajar di PSBH. 

“Sehingga tidak hanya memiliki kemampuan akademik, tetapi juga memiliki soft skill di bidang hukum yang bisa dipraktekkan baik di kampus maupun di luar,” harap beni. Hch/D-1
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2011. SERUWIT: UKMF PSBH Unila Gelar MCC Internal . All Rights Reserved
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Template modify by Creating Website. Inspired from CBS News